Sunday, January 6, 2019

Tablet Dan Smartphone Canggih Untuk Yang Mempunyai Budget Minim

Berikut ini adalah Dafttar gadget murah yang berhasil dirangkum oleh trikandroid2019

SAMSUNG GALAXY Core ADVANCE

SAMSUNG GALAXY Core ADVANCE

Smartphone berbasis Android 4.2 Jelly Bean ini hadir dengan membawa layar seluas 4,7 inci beresolusi 480 x 800 piksel. Sokongan prosesor dual-core berkecepatan 1,2GHz dan RAM sebesar 1GB membuat kinerjanya lumayan cepat. Untuk keperluan imaging dan video call, bersemayam kamera utama beresolusi 5MP dan kamera sekunder berkualitas VGA. Sebagai jembatan menuju alam maya, tersedia koneksi selularyang sudah mendukung kecepatan HSDPA dan WiFi berstandar 802.11 b/g/n. Sharing konten dengan perangkat lain terasa mudah berkat hadirnya Bluetooth versi 4.0 berkemampuan A2DP, NFC, dan microUSB 2.0. Untuk menjalankan semua fungsi yang ada, tertanam batere jenis Li-lon berkapasitas 2000mAh.

https://www.samsung.com/uk/smartphones/galaxy-core-i8580/

LG GX

LG GX

Layar 5,5 inci berteknologi True Full HD IPS Plus LCD kapasitif 1080 x 1920 piksel menjadi salah senjata phablet berbasis Android 4.3 Jelly Bean ini. Prosesor quad-core Qualcomm Snapdragon 600 berkecepatan 1,5GHz dan RAM sebesar 2GB yang dibenamkan membuat kinerja LG GX menjadi cepat dan stabil. Gudang penyimpanan internalnya sendiri menyediakan ruang hingga 32GB dan sudah mendukung penggunaan memori eksternal sampai kapasitas 64GB.

Koneksi selular berkecepatan HSDPA dan WiFi berstandar 802.11 a/b/g/n/ac membuat aktivitas menjelajahi alam maya terasa nyaman. Berbagai momen indah dan urusan video call dapat ditangani dengan baik oleh kamera utama yang memiliki kualitas 13MP dan kamera sekunder beresolusi VGA. Kedua kamera tersebut sama-sama dapat digunakan untuk merekam video berkualitas full HD 1080p @30fps.

https://www.lg.com/ae/support/support-mobile/lg-GX200

Huawei HONOR 3X

Huawei HONOR 3X

Kehadiran fitur dual on SIM menjadi salah satu daya tarik yang coba ditawarkan phablet berlayar 5,5 inci ini. Sistem operasi Android 4.2.2 Jelly Bean yang disematkan berpadu apik dengan prosesor octa-core Mediatek MT6592 berkecepatan 1,7GHz dan RAM sebesar 2GB. Dari ranah imaging, bersemayam kamera primer beresolusi 13MP dan kamera sekunder berkualitas 5MP. Untuk sharing konten dengan perangkat lain, Huawei sudah menyiapkan senjata berupa koneksi Bluetooth versi 4.0 dan kabel data jenis microUSB 2.0. Koneksi selular berkecepata HSDPA dan WiFi yang disertakan membuat internetan jadi terasa lebih menyenangkan. Batere jenis Li-lon berkapasitas 3000mAh yang dibenamkan siap menjalankan semua fungsi Huawei Honor 3X

https://consumer.huawei.com/ng/support/phones/honor-3x/

LENOVO S930

LENOVO S930

Satu lagi produk anyar bersutan Lenovo turut meramaikan pasar phablet yang kian memanas bergelar S930. Layar sentuh berukuran 6.0 inci yang disematkan ke perangkat berbasis Android 4.2.1 Jelly Bean ini sudah didukung dengan teknologi IPS kapasitif beresolusi 720 x 1280 piksel. Bluetooth versi 3.0 berkemampuan A2DP dan microUSB 2.0 yang dibenamkan sangat nyaman untuk berbagi konten dengan perangkat lain. Sedangkan WiFi berstandar 802.11 b/g/n dan koneksi selular berkecepatan HSDPA yang disertakan siap mengantarkan pengguna menjelajahi jagad maya. Perkawinan antara prosesor quad-core Mediatek MT6582 Cortex-A7berkecepatan 1,3GHz dan RAM sebesar 1GB membuat kinerja phablet ini menjadi cepat. Memori internalnya sendiri menyediakan ruang hingga 8GB, dan sudah mendukung penggunaan microSD sampai kapasitas 32GB.

https://www.gsmarena.com/lenovo_s930-5894.php

SAMSUNG GALAXY J

SAMSUNG GALAXY J

Tampilan visual yang disuguhkan oleh phablet berbasis Android 4.3 Jelly Bean ini terlihat hidup dilayar berukuran 5 inci berkat penggunaan teknologi Super AMOLED kapasitif. Dukungan resolusi yang mencapai 1080 x 1920 piksel tentunya membuat layar tersebut mampu menayangkan beragam konten berkualitas full HD. Untuk melindungi sektor ini dari risiko tergores, Samsung sudah melapisinya dengan kaca tangguh besutan Corning, Gorilla Glass generasi ke-3. Tenaganya terdongkrak berkat dibenamkannya prosesor quad-core Qualcomm MSM8974 Snapdragon 800 berkecepatan 2,3GHz dan RAM sebesar 3GB. Urusan simpan menyimpan data digital, tersedia memori internal berkapasitas 16GB dan sudah mendukung pemakaian microSD hingga 64GB.

https://www.samsung.com/id/smartphones/galaxy-j/?galaxy-j

Share this

0 Comment to "Tablet Dan Smartphone Canggih Untuk Yang Mempunyai Budget Minim"

Post a Comment